Welcome


You`ve Entered Your New World

Selasa, 08 November 2011

Tempat Wisata Eropa Punya





1.       Eiffel Tower
Menara ini dibuat dengan keseluruhan kerangka dari besi. Beratnya mencapai 7000 ton. Proses pembuatannya diawali oleh pemerintah Prancis yang akan mengadakan Pekan Raya Nasional (International Universal Exhibition). Pemerintah Prancis menginginkan sesuatu sebagai pusat perhatian pada acara tersebut. Akhirnya pemerintah mengumumkan sayembara pembangunan menara. Dan membawa karya Alexander Gustave Eiffel sebagai pemenangnya.
                Proses pembuatannya memakan waktu dua tahun, dua bulan, dan dua hari. Sebelum adanya lift, untuk mencapai puncak menara dengan tinggi 324,72 m ini pengunjung harus menaiki tangga sejumlah 1789 buah. Setiap tahunnya tidak kurang dari 3,5 juta jiwa yang menaiki puncak menara dan menikmati pesona sampai kekaki langit.
2.       The Hagia Sophia
                Hagia Sophia dalam bahasa turki disebut Aya Sofya adalah bangunan bekas gereja di Istambul. Pada masa pemerintahan Mustafa Kemal Ataturk, tahun 1937 bangunan tua ini dijadikan museum. Awalnya bangunan ini merupakan gereja katedral Bizantium yang didirikan oleh Konstantius, putra Konstantin yang agung. Bangunan ini memiliki cirri khas berupa kubah besar dan tinggi dengan diameter 30 m dan tinggi 54 m.
                Ketika Konstantin jatuh, bangunan ini dijadikan sebaga masjid. Pemerintah turki menjadikan bangunan ini sebagai salah satu objek wisata di Istambul. Nilai sejarahnya tertutup oleh gaya arsitektur Bizantium yang menakjubkan.
3.       Istana Buckingham
Istana ini dibeli dari seorang bangsawan Inggris bernama Duke Buckingham. Pada 1703 Duke membangun tempat tinggal atas namanya sendiri. Bangunan ini memiliki pesona yang elokdan terdapat banyak ruangan didalamnya seperti ruang pesta, music, lukisan, dan perpustakaan. Jumlah ruangannya berkisar sekitar 600 lebih.
Pada tahun 1761 Raja Inggris George III membeli bangunan ini seharga 21.000 pound sterling. Ketika ratu Victoria naik takhta, bangunan ini dipakai sebagai istana Kerajaan Inggris hingga saat ini. Istana ini direnofasi oleh Edward Blore pada tahun 1850 tetapi tahun 1913 direnovasi kembali oleh Sir Aston Webb.
                Istana Buckingham dibuka untuk umum pada waktu-waktu tertentu. Pada musim panas, pengunjung dapat mesuk kompleks istana antara tanggal 12 Agustus hingga 29 September. Di depan istana ini juga dapat ditemukan patung ratu Inggris, yaitu ratu Victoria. Ia memimpin Inggris dari tahun 1837 hingga 1901. Selain itu, ia diangkat sebagai ratu Irlandia dan Maharani India.
4.       Stonehenge
Siapa yang membangun tumpuka batu itu? Mengapa sususannya seperti itu? Selama bertahun-tahun orang mencari jawaban atass pertanyaan tersebut, tapi hasilnya nihil. Yang ada hanya spekulasi dari para ahli tentang misteri Sronehenge. Mereka beranggapan bahawa manusia prasejarahlah yang membangunnya. Batu tersebut digunakan sebagai alat penunjuk arah adan waktu. 
Stonehenge merupakan deretan batu yang telah ada pada 3000-1600 SM yang memiliki berat kira-kira 50 ton. Ribuan orang datang setiap tahunnya untuk melihat sesuatu yang menakjubkan.
5.       Alhambra
Alhambra merupakan bangunan masjid, istana, kompleks kerajaan suku Mor yg dibangun pada abad XII. Bangunan ini dibuat dari batu merah hingga lazim disebut istana merah. Letaknya di kaki Gunung Mulhacen. Kompleks ini dilindungi benteng yang diapit menara-menara. Untuk memasukinya, suku Mor harus pintu masuk yang disebut menara keadilan. Keindahan Alhambra digambarkan sebagai “Mutiara dari Zamrud”.  Hal ini dibuktikan dengan terangnya warna bangunan dan mewahnya hutan d sekitarnya.
Pada tahun 1492, raja Ferdinand dan ratu Isabella memerintahkan pasukannya untuk menyerang suku Mor di Alhambra.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar